Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Refly Harun Dicopot dari Komut Pelindo l, Gegara Sikap Kritisnya pada Pemerintah?

Monday, April 20, 2020 | 22:56 WIB Last Updated 2020-04-20T15:57:28Z

JAKARTA (DutaJatim.com) - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mencopot Refly Harun dari jabatannya sebagai Komisaris Utama (Komut)  PT Pelabuhan Indonesia I (Persero). Refly Harun menjabat komisaris utama sejak era menteri Rini Soemarno.


Lalu apa respon Refly Harun? Ternyata dia berterima kasih kepada Erick Thohir.

"Trm ksh Rini Soemarno yg sdh mengangkat saya, trm ksh Erick Thohir yg sdh membehentikan, dan trm ksh Presiden Jokowi yg sdh mengkangkat dan memberhentikan. Izin berada di garis luar utk terus jadi peniup pluit. Pemerintah bener kita dukung, nggk bener kita kritik. Salam," kata Refly Harun dalam akun twitternya Senin 20 April 2020 malam.




Refly Harun tampak kritis terhadap Pemerintah meski dia menempati posisi strategis di perusahaan pelat merah. Salah satunya dia kritis keras para staf khusus milenial yang ternyata juga ada yang menjadi pengusaha. Bahkan bos sebuah perusahaan yang bermitra dengan Pemerintah. Dalam kaitan ini tentu rawan konflik kepentingan.


Lalu apakah pencopotan Refly karena dia kritis terhadap Pemerintah? Kementerian BUMN tidak memberi keterangan soal ini, tapi banyak kalangan menduga Refly merupakan korban dari sikap pemerintah yang seakan terkesan emoh dikritik. Refly sendiri juga menyebut dia  akan selalu kritis terhadap kebijakan pemerintah yang tidak prorakyat.



Selain Refly, Erick juga turut mencopot tiga jajaran komisaris Pelindo I. Ketiganya, yakni Heryadi dari jabatan Komisaris Independen, Bambang Setyo Wahyudi (Komisaris), Lukita Dinarsyah Tuwo (Komisaris) dan Winata Supriatna (Komisaris).

"Komisaris kan tidak hanya sendiri kan ada empat komisaris yang diganti. Jadi itu refreshing saja, artinya perlu refreshing di Pelindo sehingga kita ganti empat orang,” ujar Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga, Senin (20/4/2020).


Arya berharap dengan adanya pergantian komisaris ini bisa mendongkrak kinerja Pelindo I lebih baik lagi ke depannya.


“Jadi mudah-mudahan dengan refreshing ini membuat pelindo I juga akan semakin bergairah kinerjanya, dan bisa menghadapi corona juga,” kata Arya.

Adapun susunan komisaris PT Pelindo I yang baru, yakni sebagai berikut:

1. Achmad Djamaludin - Komisaris Utama


2. Arman Depari - Komisaris

3. Herbert Timbo Parluhutan Siahaan - Komisaris Independen

4. Ahmad Perwira Mulia Tarigan - Komisaris Independen

5. Irma Suryani Chaniago - Komisaris Independen

6. Winata Supriatna - Komisaris. (hud/kcm)




No comments:

Post a Comment

×
Berita Terbaru Update