Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

PGN Gelar Muskerwil di Ponpes Al Hikmah Mojosari, Bahas Program Kerja 2021

Sunday, December 27, 2020 | 08:02 WIB Last Updated 2020-12-27T01:02:56Z

 



MOJOKERTO (DutaJatim.com) -
Ormas lintas agama, suku dan budaya Patriot Garuda Nusantara Jawa Timur  (PGN Jatim) menggelar acara Musyawarah Kerja Wilayah (Muskerwil) dan Saresehan Ngaji Pancasila Gemakan Kebhinnekaan  Persatuan Indonesia di Aula Pondok Pesantren Al Hikmah Mojosari, Mojokerto Jawa Timur.


Acara ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara pengurus PGN Jatim  dan pengurus kabupaten/kota.  "Selain itu juga untuk membahas program kerja dan kegiatan serta agenda PGN di tahun 2021 mendatang," kata Perintis Sekaligus Sekjend PGN Jawa Timur AR Waluyo Wasis Nugroho saat dihubungi Minggu 26 Desember 2020.

Acara yang dihadiri oleh pengurus PGN se jawa timur antara lain berasal dari Bondowoso, Situbondo, Probolinggo, Pasuruan, Malang, Batu, Surabaya, Kediri, Jombang, Mojokerto, Lamongan, Madiun, Pacitan, Ponorogo, Gresik, Lumajang itu diadakan dengan mematuhi protokol kesehatan. "Prokes itu wajib ada di acara kami," katanya.

Lebih Lanjut Panglima PGN Jawa Timur Abah Drs KH Akhmad Baidhowi MTS menyampaikan bahwa PGN  beserta para pengurus, dan anggota PGN Se Jawa Timur mendukung penuh langkah langkah yang diambil oleh Pemerintah, POLRI Dan TNI Dalam Menindak Dan Menumpas RADIKALISME, TERORISME, dan Intoleransi.

"Dan PGN Jawa Timur Siap bersinergi dengan Pemerintah, POLRI Dan TNI Dalam Menindak Dan Menumpas RADIKALISME TERORISME INTOLERANSI PREMANISME," katanya. (zs)

No comments:

Post a Comment

×
Berita Terbaru Update