Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Anies - Khofifah Tempati Posisi Pertama di Survei Datasight

Wednesday, January 12, 2022 | 20:13 WIB Last Updated 2022-01-12T13:13:09Z

 


JAKARTA (DutaJatim.com) - Datasight merilis hasil survei simulasi Pilpres 2024. Survei dilakukan pada 6-9 Januari 2022. Survei dilakukan dengan simulasi jika terdapat tiga pasangan calon pada Pilpres 2024. 


Datasight membagi tiga konteks apabila Pilpres ternyata diikuti oleh tiga pasangan calon. Pertama, apabila pilpres diikuti oleh 3 pasangan calon dengan latar belakang nasionalis saja dan relijius saja. 


Dalam simulasi ini nama Anies Baswedan - Khofifah Indar Parawansa menempati posisi pertama dengan 34,90%. Diikuti dengan pasangan Prabowo-Puan dengan 30,40% suara. Disusul Pasangan Airlangga Hartarto-AHY dengan posisi 9,90% suara. Sedangkan 24,80% lainnya memilih tak menjawab.


Kedua, apabila beberapa pasangan calon terdiri dari tokoh nasionalis dan relijius. Pasangan Sandi-AHY menempati posisi pertama dengan 27,7% suara. Diikuti dengan pasangan Ganjar-Salim dengan 24,8% suara. Menyusul di belakangnya ada Anies-Airlangga dengan 24,1% suara. Sedangkan 23,4% lainnya tidak menjawab. 


Ketiga, apabila komposisi pasangan calon diubah lagi menjadi pasangan nasionalis-relijius semua. Maka pasangan Prabowo-Muhaimin menempati posisi pertama dengan 37,5% suara. Sedangkan pasangan Puan-Anies menempati posisi berikutnya dengan 20% suara, dan Airlangga-Salim dengan 14% suara. Sedangkan 28,5% lainnya memilih tak menjawab.


Survei ini dilakukan secara periodik pada interval waktu 6-9 Januari 2022 melalui sambungan telepon. Margin of error dari survei ini kurang lebih 3,0% pada tingkat kepercayaan 95%. Survei diambil dengan teknik systematic random sampling berdasarkan database DPT 2019 yang pernah diwawancara oleh Datasight. 


Adapun jumlah sample ada di angka 1.200 responden yang tersebar secara proporsional berdasarkan jumlah pemilih di 34 provinsi. (okz)

No comments:

Post a Comment

×
Berita Terbaru Update